Sekelumit Tentang Bahasa Alay DiIndonesia

MUNCULNYA BAHASA ALAY DI INDONESIA


hallo gan.. posting kali ini ane bakal ngebahas tentang munculnya bahasa 4L4y di indonesia. bahasa gaul yang lebay dan gokil ini makin diperparah dengan munculnya vickinisasi hehehe penasarn isi posting ini. cekidot simak gan ...
Inilah beberapa penyebab yang sudah saya teliti :
  1. Terpengaruhnya dengan bahasa lama/lawas. Seperti penulisan candra(sekarang) tjandra(dulu), tahun(sekarang) tahoen(dulu).
  2. Kemiripan bentuk dan angka. Misalnya 4=A, 3=E, 5=S, 7=T/J, 9=g, 0=o, 1=I. Seperti kata 1ND0N3514 pada INDONESIA.
  3. Pengaruh bentuk bunyi. Seperti Bank = Bang, Sayank = Sayang, ealah = ialah, sangad = sangat, xiap = siap, bahkan masih banyak lagi.
  4. Pengaruh bahasa daerah masing-masing. Di Jawa orang mengucapkan kata banyak = buanyak. Sehingga penulisannya pun mengikuti kata yang disebutkan. Di Jawa dan Sulawesi juga menyebutkan kata “ta” pada akhir kalimat tanya. Misalnya “Benar ta ?” yang diartikan “benar tidak ?”. Sehingga orang yang baru melihatnya pun menyatakan itu alay.
  5. Kemiripan simbol umum dengan huruf. Ini sama dengan poin ke-2. Misalkan @=a, %=n, $=S, !=i. Seperti kata $@y@ pada Saya.
  6. Ingin cepatnya seseorang membalas pesan singkat juga mempengaruhi. Biasanya dilakukan oleh pemilik handphone yang tidak memiliki sistem tombol handphone QWERTY.
 Sudah tahukan apa saja yang mempengaruhi munculnya penulisan alay. Sudah pada ngaku jugakan kalo dulu pernah menggunakan penulisan alay.
Moga manfaat gan